CONTOH PIDATO "PELEPASAN SISWA KELAS 9 "
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Yang terhormat ibu Kepala Sekolah SMP Negeri 20 Malang
Yang saya hormati bapak dan ibu Guru
SMP Negeri 20 Malang
serta teman – teman yang saya cintai
Puji
syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat limpahan rahmatNya
kita dapat berkumpul di sini dengan sehat. Shalawat dan salam kita panjatkan
untuk Nabi Muhammad SAW.
Hadirin yang terhormat,
Tidak
terasa sudah tiga tahun lamanya kami siswa-siswa kelas IX menuntut ilmu di
sekolah ini, SMP Negeri 20, bersama-sama menuntut ilmu, menggantungkan cita
setinggi langit, dengan penuh suka maupun duka. Banyak hal kita dapatkan di
sekolah ini; ilmu yang bermanfaat, budaya disiplinm, budi pekerti dan sopan
santun.
Saudaraku dan bapak serta ibu
guru yang saya banggakan,
Ketika
pertama kali menapaki sekolah ini, kami adalah anak-anak kecil yang begitu lugu,
dengan raga yang rata-rata masih kecil dan pengetahuan yang masih minim. Bapak
dan ibu guru disini dengan senang hati memberi perhatian, bimbingan dan kasih
sayang, hingga kami tumbuh menjadi pribadi yang lebih matang, lebih berilmu dan
mengherti akan kebenaran. Untuk semua kebaikan yang bapak dan ibu guru berikan,
perkenankan kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya. Sesungguhnya
kebaikan bapak dan ibu tidaklah dapat dihargai dengan sebatas ucapan terima kasih, semoga Allah SWT
senantiasa melimpahkan rahmat kepada bapak dan ibu guru semua.
Bapak dan ibu guru yang saya
hormati,
Tiada
gading yang tak retak, mungkin selama ini kami siswa-siswi kelas IX SMPN 20
Malang melakukan banyak kesalahan atau kenakalan yang sulit dimaafkan. Pada
kesempatan kali ini saya mohon dengan sangat, sudilah bapak dan ibu guru
memaafkan semua kesalahan kami, baik yang disengaja maupun tidak. Kami juga
mohon doa restu bapak dan ibu guru, semoga kami dapat melanjutkan ke sekolah
yang lebih tinggi sesuai keinginan kami masing-masing dan menjadi generasi
penerus yang berguna bagi nusa, bangsa dan agama.
Hadirin yang berbahagia,
Kepada
teman-teman yang saya sayangi, begitu berat rasanya berpisah dengan kalian.
Begitu banyak kenangan indah yang sungguh ingin saya putar kembali. Namun
begitu, kita harus melangkah ke depan menyongsong masa depan yang penuih
tantangan. Mari kita buat album indah masa SMP ini menjadi sebuah pemicu
semangat, mengemban amanah sebagai alumni yang selalu membawa nama baik
almamater. Hidup SMP Negeri 20 Malang!.
Hadirin yang
saya muliakan,
Setiap
langkah ke depan, jadikan setiap jengkalnya penuh kehati-hatian. Jangan pernah
terpikat kesenangan sesaat, yang nantinya akan merusak jiwa dan nama baik kita,
orang tua, sekolah termasuk guru-guru yang telah bersusah payah menggoreskan
contoh baik di hati kita masing-masing. Teguhkanlah iman, dimana semua yang
kita berbuat akan kita petik hasilnya dikemudian hari.
Hadirin
sekalian,
Meskipun
kita nanti tidak bersama-sama lagi, jangan pernah memutuskan tali silahturahmi
diantara kita, terlebih dengan bapak ibu guru tercinta. Tanpa mereka sesukses
apapun nanti, tak akan pernah terjadi tanpa bantuan bapak ibu guru tercinta.
Syukur-syukur kalau kita kelak mampu memberikan sumbangsih kepada almamater
kita, baik materiil maupun gagasan, saran, ataupun segala sesuatu yang bersifat
membangun. Semakin kuat ikatan suatu almamater, akan membentuk banyak kemajuan
bagi generasi penerus kita kelak, sehingga tetap jaya SMP Negeri 20 Malang.
Hadirin yang saya hormati,
Semoga apa yang saya untai di depan
menjadi sesuatu yang bermakna dan bermanfaat bagi kita semua. Mohon maaf
apabila ada kata-kata yang salah, bagaimanapun manusia adalah tempatnya khilaf.
Terima kasih atas segala
perhatiannya.
0 komentar:
Posting Komentar